Dinilai Kadisnya Teledor, Kantor Dinas PU Tapeng Jadi Tempat Jemur Pakaian
Kab.Tapanuli Tengah – Sumut, Masyarakat Tapanuli Tengah khususnya warga kota Pandan merasa heran dengan berubahnya fungsi kantor Dinas Pekerjaan Umum (PU) kabupaten Tapanuli Tengah menjadi tempat jemur pakaian.
Demikian dikatakan sejumlah warga Pandan kepada awak media, Senin(3/2) di Pandan.
Menurut warga tersebut tidak layak kantor Dinas dijadikan tempat jemuran pakaian seperti itu, apa lagi dilakukan pada hari kerja seperti ini, ujar Andi tokoh muda kota Pandan yang didampingi sejumlah tekan rekannya.

“Ini kantor Dinas bukan rumah pribadi, jadi tidak elok jika dijadikan tempat jemur pakai seperti ini, apalagi dilakukan di pintu gerbang”, ujar Andi yang di iringi anggukan temannya.
Untuk itu dirinya berharap agar Pj Bupati Tapanuli Tengah Sugeng Riyanta memberikan teguran keras pada kepala Dinas Pekerjaan Umum Johannes Saruksuk, yang dinilai teledor dalam penegakan disiplin dilingkungan kantor nya.
Sementara itu, kepala Dinas Pekerjaan Umum Tapanuli Tengah Johannes Saruksuk yg dimintai konfirmasi terkait hal tersebut tidak memberikan tanggapan apa pun. (Red)